Ke daftar artikel
02/07/20Pengembangan

Tanya VALORANT #2

Bagikan:

Ini Tanya VALORANT. Kami mengumpulkan pertanyaan kalian dan memilih beberapa untuk dijawab tiap dua minggu. Kali ini, kami membahas permainan lintas wilayah, sistem pemilihan dan pelarangan, serta kemungkinan mode deathmatch.


T

Ada rencana mengubah aim punch? Misalnya, tiap senjata memiliki jumlah aim punch berbeda?

J

Untuk saat ini, tidak. Namun menurutku ada peluang untuk menurunkan aim punch dalam kasus-kasus ekstrem. Misalnya, tembakan jarak jauh dari pistol atau senapan gentel yang menghasilkan sedikit kerusakan dengan banyak penurunan.

—Trevor Romleski, Senior Game Designer


T

Banyak yang bertanya-tanya apakah mode deathmatch akan dihadirkan.

J

Mode Deathmatch pasti akan hadir di VALORANT di masa mendatang. Meski belum memiliki jadwal pasti, kami sudah secara aktif mengerjakan teknologi di balik mode ini sekaligus mengulik desain, iterasi, prototipe, dan melakukan uji main.

—Jared Berbach, Lead Game Modes Producer


T

Ada rencana membuat klien VALORANT menjadi aplikasi yang tak mengharuskan layar penuh?

J

"Sementara ini belum ada rencana untuk membuat menu memiliki pengaturan mode tampilan tersendiri seperti Klien League yang meluncurkan 'game' eksekutabel dalam layar penuh dari klien berita/toko/daftar teman. Secara umum, hal ini karena VALORANT adalah aplikasi eksekutabel all-in-one, sementara League terdiri dari dua aplikasi berbeda. Saat ini, pemain bisa menyetel game dalam jendela atau jendela layar penuh, yang juga akan berlaku pada pengalaman dalam game."

—Steven Eldredge, Producer


T

Akan adakah sistem pemilihan dan pelarangan untuk Agen dan peta?

J

Kami sudah mempertimbangkan fase draf untuk agen, tetapi memutuskan tak menyertakan pelarangan untuk saat ini. Beberapa pertimbangan terkait pelarangan: pertama, kami ingin para tim memiliki gaya main dan strategi tersendiri yang mengharuskan penggunaan agen-agen tertentu. Menjatuhkan pelarangan pada seorang agen akan mengganggu keseluruhan strategi tersebut, dan kami tak ingin mematahkan semangat berlatih.

Kedua, pelarangan sering kali menghilangkan agen unggulan para pemain dan kami ingin pemain yang jago memainkan agen tertentu tetap bisa memainkan agen tersebut dan memamerkan keahlian mereka. Terakhir, karena VALORANT tak membuat agen tertentu saling mendominasi (ini bukan filosofi desain kami), menurut kami game akan lebih sehat jika kami bertanggung jawab memastikan bahwa agen atau strategi yang difasilitasi oleh agen tak akan berkembang terlalu kuat atau tak bisa dilawan sehingga pelarangan menjadi satu-satunya pilihan.

—Trevor Romleski, Senior Game Designer


T

Ke depannya, bisakah kami bermain di wilayah lain? Misalnya, bermain di server NA saat berada di UE?

J

Kami mengerti bahwa hubungan pertemanan bisa dipertahankan melintasi jarak ribuan kilometer, tetapi tak begitu dengan koneksi internet cepat. Semua game VALORANT harus dihosting di satu server game yang berada di satu lokasi fisik, jadi bahkan jika kami mengizinkan seseorang di Jepang mengantre dengan seseorang di Britania Raya (misalnya), salah satu dari mereka harus tersambung ke server game yang sangat-sangat jauh. Hal ini memaksa 8 pemain lain dalam game tersebut bermain dengan seseorang berkoneksi buruk, padahal bukan itu yang mereka inginkan! Kami akan terus memantau apa saja yang kalian inginkan, tetapi untuk game seakurat dan seberat VALORANT, kami harus berfokus membuat semua pertandingan adil.

—Dave Heironymus, Technical Director of VALORANT

Kamitunggu

Konten terkait